Penambang Mineral
adalah senyawa alami yang terbentuk melalui proses geologi. Benda padat homogen yang terbentuk dialam, inorganik dan mempunyai struktur kristal padat, dengan komposisi kimia tertentu dan mempunyai sifat fisik tertentu, Setiap mineral mempunyai susunan atom yang teratur membentuk kristal padat. So singkat kata Kristal itu bagian dari mineral-mineral Mineral dapat mempunyai komposisi kimia yang bervariasi. Variasi ini terjadi akibat proses subtitusi atom dari satu elemen ke elemen lainnya. Subtitusi ini dapat terjadi apabila kesetimbangan elektrik terjadi dalam struktur atom, dan jika elemen yang mengsubtitusi mempunyai jari-2 atom yang hampir sama. Lebih dari 3500 mineral adalah silikat (gabungan Si, O dan elemen lainnya). Seperti Feromagnessian silikat mengandung Fe dan Mg. Group mineral lainnya adalah karbonat, sulfida, sulfat, dan halidaPenambang Kristal
Kristal adalah suatu padatan yang atom, molekul, atau ion penyusunnya
terkemas secara teratur dan polanya berulang melebar secara tiga dimensi
, Secara umum, zat cair membentuk kristal ketika mengalami proses
pemadatan. Pada kondisi ideal, hasilnya bisa berupa kristal tunggal.
yang semua atom-atom dalam padatannya “terpasang” pada kisi atau
struktur kristal yang sama, tapi, secara umum, kebanyakan kristal
terbentuk secara simultan sehingga menghasilkan padatan polikristalin.
Misalnya, kebanyakan logam yang kita temui sehari-hari merupakan
polikristal Struktur kristal mana yang akan terbentuk dari suatu cairan
tergantung pada kimia cairannya sendiri, kondisi ketika terjadi
pemadatan, dan tekanan ambien. Proses terbentuknya struktur kristalin dikenal sebagai kristalisasi. Contoh dari kristal adalah: kuarsa (SiO2), K2O, Na, SiO2
Kenapa kita perlu mempelajari kristal dan mineral dan apa kaitannya dengan ilmu pertambangan?.
Kenapa kita perlu mempelajari kristal dan mineral dan apa kaitannya dengan ilmu pertambangan?.
Okay jadi begini, seorang miners pasti tidak akan bisa terlepas dengan
keilmuan geology sebagai pendukung data-data awal yang dibutuhkan oleh
seorang miners debelum dia menggali dan mengambil sumberdaya mineral
yang ekonomis. Sedangkan seorang geologist memulai pencariannya akan
mineral berharga tersebut diawali dengan pengamatan terhadap berbagai
macam batuan yang memiliki indikasi keterdapan mineral. Batuan yang
nampak di permukaan bumi ini awalnya berasal dari satu sumber yakni
material plastis yang berada di bawah permukaan bumi dan suhunya sangat
tinggi serta memiliki temperatur panas yang tinggi, yang mana ketika
dalam perjalannanya magma menuju permukaan akan terjadi suatu proses
pembekuan material magma menjadi suatu endapan yang membawa serta
mineral dan kristal yang berharga tersebut. Pada umumnya kristal dan mineral
berharga yang terinklusi atau menyatu dengan batuan ini berukuran kecil
bahkan ada yang berukuran mm-cm, sehingga terkadang dari warna yang
ditunjukan antara kristal,mineral dan batuan sekitar yang tidak ekonomis
sulit untuk dibedakan. Maka penting bagi seorang geologist untuk bisa
mengidentifikasi berdasarkan bentuk, sifat dan bahkan struktur kristal
tersebut termasuk kategori kristal apa, untuk bisa mengidentifikasi
dengan jelas mineral yang dibawanya. Dari sanalah perlunya kita
mengetahui apa itu mineral dan apa itu kristal.., bahkan pada endapan
tertentu akan ada dijumpai kristal berharga “gemstone” dalam ukuran yang
besar hingga meter , Contohnya seperti tourmaline,topaz,corundum pada endapan jenis Pegmatit.
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.